Freya Legend "Galactic Vanquisher" Skin Wallpaper HD
Freya, satu-satunya hero di Mobile Legends yang tidak bisa di beli menggunakan Battle Point (BP). Kalau ingin memiliki hero dengan role fighter ini, kamu harus membelinya menggunakan diamond seharga 599. Saya beruntung bisa membeli Freya ini menggunakan 120 hero fragment di fragment shop beberapa waktu yang lalu.
Dulu saya sering melihat Freya muncul di Land of Dawn. Entah di jadikan Jungler maupun exp laner. Tapi sekarang, hampir tidak pernah saya melihat hero fighter yang satu ini. Kalah saing dengan hero-hero seperti Lapu-Lapu, Yu Zhong maupun Thamuz.
Freya ini tidak terlalu sulit menggunakannya. Cukup main aman sampai dua item attack speed nya jadi. Sebelas dua belas lah sama Argus. Ultimate nya juga hampir-hampir mirip.
Bagi yang sudah pengalaman bertemu dengan Freya atau Argus, saat kedua hero ini mengeluarkan ultimate, mereka langsung menjauh atau menghindar. Begitu ultimate nya habis, langsung di gas balik. Sebab baik Freya maupun Argus, tanpa ultimate, sangat mudah mengeliminasinya.
Freya Legend "Galactic Vanquisher" Skin Wallpaper HD
Saya kurang tahu apa yang menjadi pertimbangan Moonton memberikan Freya skin baru. Tidak tanggung-tanggung, skin yang di berikan memiliki label legend.
Skin legend Freya yang bernama Galactic Vanquisher ini bisa kita beli menggunakan 200 Magic Core di Magic Wheel Shop.
Awalnya saya fikir skin Freya ini adalah tipe skin legend dengan event berbatas waktu seperti halnya skin legend Granger, Lesley maupun Guinevere. Tapi ternyata skin legend Magic Wheel. Itu artinya skin legend selanjutnya kemungkinan besar akan menggunakan event berbatas waktu. Padahal saya berharap skin legend Moskov yang desainnya sudah muncul di beberapa channel Youtube Gaming adalah skin legend Magic Wheel yang bisa saya beli menggunakan Magic Core 🥲
Skin Legend Freya ini di dominasi oleh warna silver. Rambutnya yang berwarna merah jambu atau pink mengingatkan kita pada skin Layla The Aspirants.
Entrance skinnya keren dengan tema luar angkasa seperti halnya skin legend yang lain. Efek skillnya juga keren. Cocoklah dengan label skin legend.
Post a Comment for "Freya Legend "Galactic Vanquisher" Skin Wallpaper HD"
Luangkan sedikit waktumu untuk berkomentar, gunakan bahasa yang baik dan sopan. Terima kasih!!!