Harga Skin Lesley Stellaris Ghost Revamp di Lucky Box
Skin Lesley epic yang bernama Stellaris Ghost di revamp oleh Moonton dan kembali di resale beberapa hari yang lalu.
Revamp skin epic Lesley ini bisa di bilang cukup berhasil. Memang secara garis besar, revamp ini tidak mengubah bentuk atau modelnya. Masih menggunakan model yang lama. Tapi warna hitam dan orange nya di tingkatkan sehingga memberi kesan lebih elegan.
Yang terlihat paling dominan dalam revamp kali ini adalah ultimate-nya. Saat membidik lawan, sniper Lesley akan menarik gelombang energi yang besar dari segala arah. Moment visual ini cukup bisa memanjakan mata para penggunanya.
Harga Skin Lesley Stellaris Ghost Revamp
Bagi yang bertanya-tanya berapa harga skin Lesley "Stellaris Ghost" revamp ini, saya akan jawab secara lengkap di tulisan ini.
Skin epic Lesley Stellaris Ghost revamp di resale dengan menggunakan metode yang lama yakni Lucky Box.
Lucky Box sendiri adalah metode lama yang di gunakan oleh Moonton untuk menjual skin dengan label epic limited.
Event ini sama kayak event yang lain-lain. Menggunakan metode gacha untung-untungan untuk memperoleh skin yang di tawarkan. Ada yang butuh 8 kali gacha, ada juga yang perlu 10 kali gacha dulu baru mendapatkan skin epic limited nya. Semua tergantung tingkat kehokian masing-masing player.
Cara gacha nya juga sama. Kita mengeliminasi 4 item terlebih dahulu. 4 item yang kita eliminasi ini tidak akan kita dapatkan saat meng-gacha nanti nya.
Ada 3 catatan yang perlu saya kasih tahu terlebih dahulu :
1. Gacha di event lucky box ini bisa menggunakan Cristal of Aurora (CoA). Bagi yang memiliki CoA banyak, event ini terbilang cukup worth it
2. Hero atau skin lain yang telah kita peroleh, tetap bisa kita dapatkan saat melakukan gacha. Misal kamu sudah punya hero Lesley. Nah, pada saat kamu gacha nanti, kemungkinan besar kamu bakalan dapat hero Lesley lagi. Nantinya hero ini bakalan di ubah menjadi Battle Point.
3. Gacha pertama itu gratis. Cuma dari gacha ke-2 sampai kamu mendapatkan skin epic limited nya nanti, jumlah CoA atau diamond yang kamu gunakan bakalan meningkat. Dengan kata lain tidak stagnan atau tetap.
- Draw 1 : Gratis
- Draw 2 : 90 DM/CoA
- Draw 3 : 130 DM/CoA
- Draw 4 : 180 DM/CoA
- Draw 5 : 250 DM/CoA
- Draw 6 : 350 DM/CoA
- Draw 7 : 490 DM/CoA
- Draw 8 : 690 DM/CoA
- Draw 9 : 900 DM/CoA
- Draw 10 : 1170 DM/CoA
Kalau kamu tidak beruntung, 10 kali draw baru kamu bisa mendapatkan skin epic limited yang di tawarkan. Tapi kalau kamu beruntung, jumlah DM/CoA yang kamu gunakan bisa lebih murah lagi.
Jadi, harga skin epic Lesley Stellaris Ghost revamp adalah 4.250 DM/CoA (Maksimal)
Post a Comment for "Harga Skin Lesley Stellaris Ghost Revamp di Lucky Box"
Luangkan sedikit waktumu untuk berkomentar, gunakan bahasa yang baik dan sopan. Terima kasih!!!